Minggu, 28 Juli 2013

Bella Saphira Masuk Islam

Kabar mengejutkan dari dunia artis, Bella Saphira (39) memutuskan untuk masuk Islam.  Bella Saphira resmi menjadi muslimah usai mengucapkan dua kalimat syahadat yang diajarkan oleh Imam Besar Masjid Istiqlal, Proif Dr KH Ali Musthafa Yakob di Masjid Istiqlal. 

20130726_bella-saphira-masuk-islam_7968.jpg

Jumat (26/7/2013) Pagi sekitar pukul 10.00 wib Bella masuk ke ruang utama masjid Istiqlal. Bella Saphira tampak anggun mengenakan pakaian muslim berwarna hijau muda lengkap dengan kerudung yang menutupi kepalanya.

Dengan lantang, Bella mengucap dua kalimat syahadat menirukan ucapan Imam Besar Masjid Istiqlal. Dan dengan tegas Bella membacakan artinya pula.

"Insya Allah saya siap. Bukan karena paksaan," tandas Bella.